Pemda Pekanbaru Potong Anggaran Mobil Dinas Kepala OPD hingga Rp 11 Miliar

Pemda Pekanbaru Potong Anggaran Mobil Dinas Kepala OPD hingga Rp 11 Miliar

Redaksi
Sunday

 

Pj Sekdako Pekanbaru Zulhelmi Arifin


Kupas24Jam - Dilansir dari laman detik.com, Pemerintah Kota (Pemkot) Pekanbaru melakukan rasionalisasi atau pemotongan anggaran terhadap mobil dinas Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Nilainya mencapai Rp 11 miliar.

Hal ini disampaikan Pj Sekdako Pekanbaru Zulhelmi Arifin, Jumat (4/4/2025). Dia mengatakan langkah pemotongan anggaran tersebut sesuai perintah Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho guna efisiensi keuangan daerah.


"Ini merupakan arahan serta perintah langsung Bapak Wali Kota Pekanbaru. Jadi setelah dilakukan efisiensi, terdapat angka Rp 11 miliar. ini bisa kami alihkan dari yang sebelumnya untuk kendaraan dinas menjadi kegiatan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat," ujar Zulhelmi.


Zulhelmi menambahkan, efisiensi itu juga selaras dengan instruksi Presiden Prabowo Subianto dalam rangka penghematan keuangan daerah.


Soal adanya pembelian mobil dinas baru di Sekretariat Daerah, Zulhelmi menyebut bahwa program tersebut merupakan program dari pemerintah sebelumnya. Adapun kontraknya sudah berjalan sebelum wali kota dan wakil wali kota Pekanbaru saat ini dilantik.


"Itu kontraknya sebelum (Walikota) saat ini. Surat pesanannya tertanggal 12 Februari 2025. Sedangkan Bapak Walikota dilantik 20 Februari. Bahkan sayapun dilantik sebagai Pj Sekda 13 Februari. Artinya karena sudah dipesan sebelum kami menjabat, tentu harus dibayarkan," tuturnya.


Zulhelmi menyebut, hingga saat ini Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho masih menggunakan mobil pribadi untuk kendaraan dinas sehari-hari.


"Bahkan Bapak Wali Kota saat ini masih menggunakan mobil pribadi untuk dinas sehari-hari," pungkasnya.(Sumber: detik.com)



 


| News Populer